Sabtu, 02 Februari 2019

PENTINGNYA ALAT PERAGA UNTUK ANAK USIA DINI

Sahabat guru dimanapun berada, apa kabar? saya berharap anda semua dalam keadaan sehat, baik dan selalu bahagia.
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang pentingnya alat peraga bagi pendidikan khususnya bagi anak usia dini.

Alat peraga sangatlah di butuhkan dan merupakan komponen paling penting untuk mengajar di kelas anak usia dini. surve pendidikan menjelaskan bahwa penggunaan alat peraga dalam kegiatan mengajar akan membantu daya ingat dan pemahaman diatas 50% (persen) sedangkan tanpa alat peraga anak hanya mampu mengingat dan memahami apa yang di sampaikan hanya 20% ( persen ) selain itu alat peraga juga membatu menarik perhatian anak, membuat antusia anak dalam mengikuti kegiatan belajar.

Bagaimana agar alat peraga efektif di gunakan untuk membantu kegiatan belajar mengajar? tentunya alat peraga yang memenuhi syarat-syarat tertentu. karena tidak semua alat peraga cocok digunakan, nah mari kita lihat persyaratan APE atau alat peraga yang digunakan.

PERSYARATAN APE UNTUK PROSES PEMBELAJARAN  DI TK/PAUD :

1.Mengandung nilai pendidikan
cocok di setiap tema pendidikan, sesuai dengan tema pembahasan dalam pembelajaran, jangan
memaksakan menggunakan APE kalau memang tidak ada hubunganya.


2.Aman atau tidak berbahaya bagi anak
Perhatikan peralatan yang digunakan termasuk alat peraga, sesuaikan dengan usia, apakah aman pada usia penggunanya apabila alat peraga ini harus di sentuh atau di pegang sang murid, perhatikan keadaan bendanya kasarkah atau halus, intinya jangan gunakan alat peraga yang membahayakan.

3. Menarik dilihat dari warna dan bentuknya
Anak-anak sangat suka sesautu yang ceria/warna warni dan unik bentuknya, jadi buatlah atau gunakanlah alat peraga yang menarik warna dan bentuknya.

4.Sesuai dengan minat dan taraf perkembangan anak
Setiap usia memiliki minat dan taraf perkembangan masng-masing, jangan pasksakan kalau alat peraga justru menjadikan jalanya pembelajaran tidak menarik mungkin karena justru anak takut melihat alat peraga tersebut, Misal : ada anak yang takut boneka, balon, bahan yang berlendir atau kotor; kalau anak takut lebih baik segera di ganti.

5.Sederhana, murah dan mudah diperoleh;
Banyak materi atau bahan alat peraga yang murah dan gampang di dapat jadi gunakanlah itu, bisa juga menggunakan dengan bahan bekas yang masih bagus.

6.Awet, tidak mudah rusak dan mudah pemeliharaannya;
Gunakan barang yang awet, tidak mudah pecah atau hancur saat disimpan jadi kita bisa menggunakannya lagi untuk kelas selanjutnya, selain ngirit juga akan terjaga kontinuitas atau kesinambungan pelajaran kelas selanjutnya.

7. Ukuran dan bentuknya sesuai dengan usia anak;
Jangan terlalu besar atau juga jangan terlalu kecil bentuk alat peraganya, sesuaikan dengan usia dan jumlah murid/anak yang ada.

8.Berfungsi mengembangkan kemampuan anak
Alat peraga harus mampu mengembangkan kemampuan anak,

Nah cukup sampai disini dulu ya sahabat pendidik, nanti saya akan sambung dan bahas tentang
1. Bentuk alat peraga
2. Cara membuat alat peraga
      3. Contoh bentuk alat peraganya,

Jangan lupa mampir di instagramnya ya. @anak_ceria_nusantara di situ banyak informasi tentang dunia anak ( Kak Pujianto )

Informasi WA: 0812 1060 0062 
.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BOLEH MENGHUKUM ANAK, SELANJUTNYA?....

M enghukum ‘harus’ dilakukan selanjutnya cukup mengancam, tidak perlu dan tidak harus selalu menghukum. Jadi misal anak nakal, dulu kita puk...